Selasa, 11 Juli 2017

Teknologi Mobil Impian Kamu

Sudah banyak mobil keluaran terbaru dengan inovasi dan teknologi modern yang bertujuan untuk kemudahan, kenyamanan dan keselamatan berkendara. contoh nya bisa kita lihat keluaran pabrik eropa dan jepang. muali dari teknologi mesin, akselerasi, interior maupun Tampilan exterior. bisa juga dilihat di Pameran Mobil. akan tetapi berjalannya waktu dan keadaan di jalanan ketikan saat berkendara selalu ada yang belum lengkap dari mobil yang kita kendarai.
Ditambah dengan tujuan kemewahan untuk sebuah mobil yang ada sekarang baik yang terbaru, tercanggih bahkan termahal sekalipun akan selalu terasa kurang sempurna.

Pada artikel  kali ini berkaitan dengan Teknologi Mobil Impian Kamu maka kebutuhan teknologi yang kita harapkan bisa terwujud, misalkan pada mobil keluarga atau mobil penumpang yaitu :
  1. Adanya Running text atau LCD tembus pandang dibelakang mobil, bisa di kaca belakang atau stoplamp atau didepan atas kaca mobil, bertujuan untuk memberitahu pengendara atau orang dibelakang maupun didepan kita dalam keadaan darurat seperti ban kurang angin, pintu belum rapat, plat nomor/bumper hampir lepas, gaun atau bawahan perempuan masih diluar dan terjepit pintu, atau keadaan darurat lainya yang tidak diinginkan.
  2. Untuk Mobil penumpang adanya control pengereman otomatis atau penurunan kecepatan otomatis ketika mobil melaju dengan kecepatan tinggi tetapi diluar control pengemudi, contohnya ketika goyangan mobil diluar standar dengan kecepatan tinggi seperti jalan berbelok belok atau jalanan rusak.
  3. Ada dua Power Battery yang maksudnya terpisah power untuk engine dan kelistrikan utama dengan kelistrikan secondary seperti lampu interior, audio, power untuk gadget atau laptop.
  4. Adanya socket power untuk penumpang di belakang, seperti untuk charge gadget atau notebook sehingga tidak menumpuk di depan dan tentunya sudah dilengkapi dengan Adaptor/Stabilizer untuk penyesuaian voltage yang stabil.
  5. Untuk mobil penumpang dan mobil barang adanya indikator beban penumpang atau barang apabila overload. sehingga suspensi atau kaki kaki lebih awet dan kendaraan bisa terkontrol. indikator tersebut bisa berupa display dashboard atau secara otomatis mesin tidak jalan.
  6. Adanya indikator untuk AC (air conditioner) berupa display dashboard apabila freon sudah habis atau sedikit. agar kita bisa prepare apabila hendak melakukan perjalanan ke daerah panas atau hujan.
  7. Untuk mobil mewah dibuatkan kode masalah, yang ditampilkan di layar pada dashboard. misalkan : M001 = Masalah pada mesin oli habis. M002 = Masalah pada radiator bocor, mesin mengalami overheat. seperti ini yakin akan memudahkan user atau mekanik menganalisa kerusakan bahkan mempercepat proses service atau maintenance.
https://www.facebook.com/GaikindoIndonesiaInternationalAutoShow/